Jika BPKAD Rohil Tak Mampu Selesaikan Masalah Tunda Bayar, Ketua PWRIB Rohil Minta Kepala BPKAD Harus Diganti

banner 120x600

Jika BPKAD Rohil Tak Mampu Selesaikan Masalah Tunda Bayar, Ketua PWRIB Rohil Minta Kepala BPKAD Harus Diganti.

 

banner 728x90

 

 

ROKAN HILIR | Mengguncang Perekonomian masyarakat terhadap lambatnya penyelesaian tunda bayar yang diduga tak berkesudahan.

Pasalnya, untuk saat ini di kabarkan bahwa uang untuk menyelesaikan masalah tunda bayar itu sudah mendarat di BPKAD Rokan Hilir guna penyelesaiannya, namun sayangnya, hingga saat ini februari 2024 masalah tunda bayar tak kunjung bisa di selesaikan.

Dugaan sementara, adanya alasan demi alasan yang di sampaikan oleh pihak BPKAD Rokan Hilir, melalui cuplikan sebuah vidio yang sempat di rekam oleh warga masyarakat yang di anggap terlibat dalam persoalan itu,

Sementara, sejak beberapa waktu lalu Kepala BPKAD Rokan Hilir tak pernah memberikan kejelasannya terhadap lambatnya penyelesaian tunda bayar kegiatan saat di konfirmasi wartawan

Menanggapi persoalan itu Ketua PWRIB Mulyadi menyebut ” Bahwa terlalu banyak alasan yang di sampaikan oleh pihak BPKAD Rokan Hilir kepada masyarakat yang diduga terlibat dalam persoalan tunda bayar itu “ucap Mulyadi.

Jika melihat masalah tunda bayar yang sampai sekarang tak kunjung selesai, maka sudah sepantasnya Pemkab Rokan Hilir Menggantikan Kepala BPKAD Rokan Hilir beserta bidang-bidang yang berwenang untuk menyelesaikan masalah tunda bayar yang sampai sekarang tak kunjung selesai” Sebut Mulyadi.

Sebagai masyarakat Rokan Hilir,Mulyadi mengatakan, jika hal ini berkelanjutan, maka dapat mengancam kemajuan daerah untuk berkembang, hal itu di sebabkan, adanya ketidak seriusan dari pihak BPKAD Rokan Hilir terhadap masalah penyelesaian tunda bayar itu ” Sebut Ketua PWRIB Rokan Hilir sabtu siang 3 februari 2024.

 

Reporter: Handoko