Pria 21 Tahun Ditemukan Tewas Tergantung di Pohon Mahoni

banner 120x600

TANJUNG MORAWA | TVNYABURUH —
Seorang pria 3 anak, Rendi Kusuma (21), warga Gang Sepakat Ujung Dusun IX Desa Limaumanis, Kecamatan Tanjungmorawa, Kabupaten Deliserdang, ditemukan tewas tergantung di pohon mahoni di areal perladangan, di Dusun IX Desa Limaumanis, Selasa (8/11/2022), pukul 22.00 WIB.

Saat ditemukan, leher korban terjerat dengan tali nilon warna kuning yang diikatkan pada cabang pohon mahoni. Sementara di dekat batang pohon mahoni ditemukan sandal jepit warna hitam milik korban.

banner 728x90

Informasi diperoleh, sebelumnya korban pergi dari rumah orang tuanya mengendarai sepeda motor dengan membawa tali nilon, Selasa (8/11/2022), pukul 21.00 WIB.

Penemuan mayat Rendi itu berawal ketika kakak ipar korban menemukan sepeda motornya di parkir di samping rumah warga.

Setelah dilakukan pencarian, korban ditemukan tergantung di pohon mahoni.

Informasi lain diperoleh, kehidupan rumah tangga korban akhir-akhir ini kurang harmonis, mengakibatkan korban pisah ranjang dengan isterinya. Sebulan terakhir, korban tinggal di rumah orang tuanya, pisah rumah dengan isteri dan anaknya.

Kapolsek Tanjungmorawa Polresta Deliserdang AKP Firdaus Kemit, ketika dikonfirmasi, Rabu (9/11/2022), mengatakan tidak ada tanda-tanda kekerasan yang ditemukan pada tubuh korban.

Pihak keluarga korban tidak bersedia untuk dilakukan autopsi pada tubuh korban, dengan membuat surat pernyataan, mereka ikhlas menerima kematian korban.

#tim