Site icon Tvnya Buruh

Kemacetan Panjang Akibat Bagi-bagi Takjil Di Simpang 3 Pondok Bambu Jalan Limau Manis Tanjung Morawa

https://vt.tiktok.com/ZSMvbCRhj/

TANJUNG MORAWA | (Minggu, 16/3/2025). Dibulan Ramadhan para ummat muslim di segala penjuru Indonesia tak ketinggalan masyarakat mencari pahala dan rahmat Allah subhana wata’alla.

Takjil artinya menyegerakan atau mempercepat, khususnya dalam konteks berbuka puasa. Istilah ini kemudian sering dikaitkan dengan makanan ringan yang dikonsumsi saat berbuka puasa.

Dan masyarakat juga harus tau tatacara pembagian takjil, disamping tidak menggangu ketertiban pengguna jalan. Seperti contoh beberapa oknum warga, sekira pukul 17:22 Wib, membagi makanan ringan untuk berbuka puasa tepatnya disimpang 3 pondok bambu jalan lintas desa limau manis kecamatan Tanjung Morawa kabupaten Deli Serdang. Mengalami kemacetan panjang, yang pada umum dan biasanya di simpang 3 ini tidak pernah mengalami kemacetan seperti itu. Sehingga pengendara yang hendak lalu lalang harus memperlambat lajunya.

Oknum warga bagi bagi takjil di simpang 3 pondok bambu desa limau manis.foto

Seperti terlihat di berita video Sumber Youtube Tvnyaburuh, dimana Reporter Tvnyaburuh menyampaikan situasi kondisi kemacatan di sepanjang jalan lintas desa limau manis.

Dengan niat baik warga membagi bagikan takjil untuk berbuka puasa, patut di acungi jempol dan didukung sepenuhnya. Namun, ketika menganggu ketertiban umum seperti jalan lintas tersebut. Itu juga suatu hal yang salah hingga mengalami kemacetan panjang. Sebab, tidak semua warga yang mau menerima pemberian takjil tersebut.

Salah satu pengendara mengeluhkan hal itu, sebut saja Yogi, ia menyatakan “Saya mendukung sepenunya, ada niat baik orang bagi bagi takjil ini, tapi akibat apa dampaknya mengganggu pengguna jalan lainnya, sehingga macat 1 kilometer adalah macatnya ini, yah.. kalau mau bagi bagikan takjil, bagikan aja ke masjid masjid, jadibapa gunanya ada masjid.” ujarnya kesal

 

 

Repoter: Ahmad Jais

Exit mobile version