SHARE NOW

PT Haleyora Region I Jawa Barat Diduga Lakukan Union Busting Terhadap Pekerjanya

BANDUNG, Tvnyaburuh.com – Manegement PT. Haleyora Powerindo Bandung Barat diduga lakukan pemberangusan Serikat/Union Busting terhadap Pekerjanya iniyang merupakan salah satu pengurus Pimpinan Unit Kerja Serikat Pekerja Aneka Industri Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia PT. Haleyora Powerindo (PUK SPEE FSPMI PT. HP).

Dengan alasan kinerja kurang baik, serta alasan dana talangan yang melewati batas waktu, Asep Badrulayin salah satu Pengurus PUK di mutasi ke ULP Bale Endah UP3 Majalaya.

Diketahui bahwa, dana talangan yang di maksud merupakan salah satu peraturan di perusahaan tersebut dengan sanksi berat jika tidak terlaksanakan sesuai waktunya.

Menurut Badrulayin, terkait dana talangan Manegement perusahaan maupun pihak PLN tidak tahu menahu alias wajib kembali tanpa syarat dan jika tidak maka perusahaan akan memutasi dan memberikan sanksi berat yaitu surat peringatan keras yang diterbitkan.

Padahal, masih lebih banyak dana talangan dari yang bersangkutan dengan nilai rupiah lebih besar.

Sesuai perjanjian kerja dan SLA, pekerjaan Billman adalah, Pendataan Dill pelanggan PLN baik pasca maupun prabayar, Baca meter dan pengendalian Piutang Pelanggan.

“Tidak ada tugas kita untuk nalangi pelanggan supaya Nihil. Tetapi jika Perusahaan mau menalangi hal tersebut ya silahkan saja. Dan jika kita disuruh membantu tagihan yang sudah jadi struk tagihan, kita hanya bisa membantu semampu kita,” ucapnya.

Badrulayin juga menegaskan, jika usaha kita tidak menuai hasil maka struk tagihan tersebut akan kita kembalikan ke manegement vendor atau PLN.

“Kalau sudah berusaha tapi tak menuai hasil, maka kita akan mengembalikan struk tagihannya ke manegement vendor atau PLN. Bukan upah kita yang dipotong untuk mengganti dana talangan tersebut apalagi sampai terkena sanksi mutasi,” tutupnya

(Tim)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

NEWSTICKER