DELI SERDANG | Mutlak, mundurnya Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Nasdem Kecamatan Tanjung Morawa, Muhammad Chanif Hanafiah, SP. Merupakan buntut dari kekecewaan mereka terhadap Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Nasdem Kabupaten Deli Serdang, Haji Muhammad Ali Yusuf Siregar yang juga sebagai Calon Bupati Deli Serdang Nomor Urut 03. Sabtu,(2/11/2024)
Pasalnya, kekecewaan ini disebabkan Kuzu Serasi Wilson Tarigan, SE diduga ditunjuk HM Ali Yusuf Siregar, sebagai Wakil Ketua DPRD Kabupaten Deli Serdang Periode 2024-2029 merupakan kader Partai Nasdem, Yang seharusnya jabatan itu di duduki H. Nusantara Tarigan Silangit, SE., MM., MH sebagai wakil ketua DPRD yang sebenarnya.
Viralnya tak Mendukung dan Mundurnya ketua DPC Partai Nasdem Kecamatan Tanjung Morawa, tuai komentar dari Netizen dari berbagai grup whatssap. Terlebih lagu dari Grup yang diberi nama “Debat Sengit Tanjung Morawa Bupati dan Wakil Bupati Deli Serdang”
Dampak perdebatan di grup whatssap itu, salah seorang netizen sebut saja Wak Dalang, mengatakan kalau kemunduran Chanif Hanafiah tersebut kerena sakit hati tidak dapat perhatian oleh Yusuf serta recehan. Namun, komentar itu dibantah oleh, sebut saja Roky.
Wak Dalang : Biasa pasukan sakit hati gak dapat perhatian dari pak Yusuf.
Wak Dalang : Sekedar pencerahan kita berpartai, seandainya pimpinan partai tidak sesuai harapan bisa di ganti dengan mekanisme partai, misal musdadan muslub. Karena pimpinan kurang sesuai menurut kita, jangan partainya disalahkan. Kalau gak cocok sama pimpinan jangan, jangan menghianati partai.
Komentar Wak Dalang Dibantah oleh Netizen (Roky)
Roky : Mereka bukan menghianati partai wak, mereka hanya kompak mundur dari partai Nasdem, bedakan kalimat menghianati dgn kalimat mundur, artinya memulangkan bajunya, MUNDUR dari KEPENGURUSAN.
Debat pun terus berlanjut.
Wak Dalang : Itu caranya beretika politik. Yang saya salut ketua Eko Sopianto mengundurkan diri sebagai ketua partai, tapi wibawa partai tetap dijaga.
Roky : Ya sama kayak Chanif, mengundurkan diri dari partai nasdem sebagai pengurus, ntar saya konfirmasi mereka, atas kalimat menghianati.
Wak Dalang : Rekawan 03 siap menghadapi kondisi apapun, yang penting jangan karena RECEHAN menanggung kehancuran kedepan.
Roky : Sekali lagi mereka bukan karena recehan, ntar saya konfirmasi mereka, apa benar karena recehan.
Terkait perdebatan tersebut, tim liputan Reporter Tvnyaburuh yang juga didalam grup whatssap melihat perdebatan itu, langsung menghubungi Exs Ketua DPC Partai Nasdem Tanjung Morawa yang baru-baru ini mengundurkan diri terkait dirinya di isukan kurang mendapatkan perhatian oleh Ali Yusuf Siregar dan isu Menghianati Partai dan Recehan dibantah oleh Muhammad Chanif Hanafiah, SP. Begini katanya?
“Mundurnya kami secara bersama dari partai nasdem, dikarenakan memang murni dari hati dan pikiran kami sendiri yang memang kami kecewa dengan pimpinan DPD Partai Nasdem deli serdang. Kami udh bersusah payah dengan seluruh ranting agar nasdem di dapil 2 khususnya Tanjung Morawa bisa memperoleh suara terbanyak, dan Alhamdulillah suara dapil 2 membeludak sehingga dapat juga 2 kursi.” Katanya Via Whatsapp
“Jadi apa salahnya kami, kalau kami berkeinginan dan berharap pimpinan DPRD 2024 itu diberikan kepada kader yang memperoleh SUARA TERTINGGI di deli serdang, yaitu DR. H NUSANTARA TARIGAN SELANGIT yangg notabenenya beliau lah yang selama ini mengayomi dan membimbing kami secara berpolitik. Kami kecewa kenapa DPD lebih mendukung DPP untuk menunjuk saudara KUZU SERASI WILSIN TARIGAN, SE yang notabene memiliki SUARA YANG LEBIH KECIL, pendidikan yang lebih rendah dan pengalaman kepemimpinannya di DPRD belum mumpuni.” Ucap Muhammad Chanif Hanafiah
Isu Recehan!
“Dan Terkait masalah recehan yang di isukan orang lain, bukan itu persoalannya, dan sudah saya jelaskan di atas tadi, dan untuk itu, bahwa sampai saat ini kami belum menentukan sikap untuk memilih dan mendukung siapa di pilkada DS 2024. Instruksinya sekarang pilih siapapun tapi jangan 03 calon bupatinya. Itu instruksi saya kepada seluruh ex kader-kader ranting sekecamatan Tanjung Morawa.” Ujarnya lagi
Isu Mengkhianati Partai!
“Sama sekali kami tidak menghianati partai. Nasdem itu bagus, nasdem itu baik satu-satunya partai yang kami yakini sampai saat ini tanpa mahar. Yangg kami sayangkan hanya kepemimpinan di deli serdang yang kurang bijaksana. Nasdem ini bukan seperti partai-partai lain yang kadernya bisa menuntut musdalub dan karateker nasdem ini adalah partai satu komando dan penunjukan. Itu sebabnya kami sadar kami bukan siapa-siapa sehingga kami semua memilih jalan ini.” Ucap Chanif
Isu Dikatakan Tidak Mendapatkan Perhatian!
“Sudah jelas kami memang kecewa atas kinerja saudara Haji Muhammad Ali Yusuf Siregar untuk memimpin DPD partai Nasdem deli serdang. 7 kursi yang diperoleh nasdem saat ini memang kerja keras seluruh kader bukan kerja keras beliau. Bahkan di pileg yang lalu Handphone beliau mati hingga 2 minggu. Bagai kami kehilangan induk. Kami kerja keras menjaga suara tanpa ada bantuan materi, fikiran, tenaga beliau, kalau tidak kerja keras kami, maka suara di Tanjung Morawa bisa hilang dan 2 kursi hanya mimpi untuk nasdem saat ini. Jadi kalau ada bilang, kami kurang di Perhatikan oleh Saudara Yusuf terkait beliau juga calon bupati deli serdang, itu salah.” Tutup Muhammad Chanif Hanafiah dengan tegas.
Reporter: Ahmad Jais