Luar Biasa! Mirip Kandang Ayam tak Terawat, Bangunan Puskesmas Pembantu di Desa Hasahatan Jae.
PADANG LAWAS | Lahan yang di hibahkan masyarakat terlihat sangat memperihatinkan sangat kumuh dan kurang perawatan.Bangunan yang tak terawat membuat bangunan menjadi mirip seperti kandang ayam.
Menurut yang kami konfirmasi kepada salah satu warga yaitu Abdul hakim hasibuan. Menurut penuturannya “pemerintah Kabupaten Padang Lawas, dinas kesehatan di harapkan dapat menaikkan level status PUSTU Desa hasahatan jae Menjadi PUSKESMAS Barumun Baru, sehingga nantinya fungsi dan Manfaatnya dapat di rasakan masayarakat Desa hasatan jae terutama Bagi seluruh warga kec.Barumun baru.”
Dengan demikian warga mengharap supaya bangunan dan fungsinya secepatnya dirasakan warga masyarakat. Kemudian tanah yang di hibahkan masyarakat dapat dimanfaatkan masyarakat, sehingga masyarakat sehat Padang Lawas Bercahaya.
Reporter: Saiful bakhri