SHARE NOW

Ketua KPU: Semoga Pemilu Dapat Diselenggarakan Tepat Waktu.

Ketua KPU: Semoga Pemilu Dapat Diselenggarakan Tepat Waktu.

JAKARTA | Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Hasyim Asy’ari berdoa agar Pemilu Serentak 2024 bisa digelar sesuai jadwal yang telah ditetapkan.

Doa itu ia sampaikan saat membuka Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Daftar Pemilih Sementara (DPS) Tingkat Nasional Pemilu 2024 di Kantor KPU RI, Jakarta.

“Dengan iringan doa, semoga pemilu dapat kita selenggarakan tepat waktu, lima tahunan, dapat kita selenggarakan dengan lancar, aman, damai, demokratis,” kata Hasyim pada rapat yang digelar di Kantor KPU RI, Jakarta, Selasa (18/4).

Hasyim mendoakan agar semua penyelenggara pemilu diberikan kesehatan, kekuatan, dan kesabaran. Dengan demikian, para penyelenggara dapat melayani pemilih dan peserta pemilu.

Dalam acara itu, seluruh pimpinan KPU provinsi dikumpulkan di Jakarta. Mereka hendak menghimpun jumlah daftar pemilih sementara untuk pemilu mendatang.

Setelah rapat ini, KPU akan menetapkan DPS secara nasional. Data itu akan diperbaiki secara berkala hingga 21 Juni 2023.

“Pada hari nanti secara nasional akan kita buat rekapitulasi secara berjenjang mulai dari kabupaten/kota, provinsi, luar negeri, dan sampai di tingkat nasional,” ucap Hasyim.

Sebelumnya, isu penundaan pemilu berembus usai putusan Pengadilan Negeri Jakarta Pusat Nomor 757/pdtg/2022 PN Jakarta Pusat. Pengadilan memerintahkan KPU untuk mengulang tahapan pemilu dari awal.

PN Jakpus menilai KPU melakukan perbuatan melawan hukum dalam verifikasi faktual Partai Prima.

KPU banding atas putusan tersebut. Pengadilan Tinggi DKI Jakarta mencabut putusan Pengadilan Negeri Jakarta Pusat. Penundaan Pemilu pun dibatalkan.

#tim

Sumber: cnnindonesia.com

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

NEWSTICKER