Bolang Mongondow| Tvnyaburuh.com – Bupati Kabupaten Bolaang Mongondow di kritik oleh warganya sendiri, warga meminta agar sang Bupati segera merealisasikan janji-janjinya untuk segera mengatasi banjir yang kerap terjadi akibat aliran sungai Imbonangi yang selalu menggenangi jalan dan rumah warga sekitar setiap hujan turun.
Protes warga ini ditulis oleh akun Facebook Rivaldi Paputungan, dalam unggahannya itu, ia menuliskan surat terbuka yang ditujukan langsung kepada Bupati Bolaang Mongondow, berikut unggahanya yang mendapat dukungan banyak dari waraganet pada Minggu (4/9/2021) :
Rifaldi Paputungan
Kepada YTH
Ibu Bupati Bolaang Mongondow
Lihat baik baik halaman rumah kami apakah itu bukan genangan air, sudah lama lo hanya di janji terus, oleh pemerintah Baik di dalam Desa maupun Kabupaten .
Pertanyaan saya apakah rumah saya bukan lagi bagian dari desa .? bukan bagian dari kabupaten .? kok belum ada kepastian mau di buat atau tidak ya Aliran sungai Imbonagi ..? Apa mau Menunggu ada korban dulu .?
Jangan main main masalah ini ya semakin tidak di perhatikan maka semakin pula masyarakat menjadi jadi.
Ini tuntutan kami ini suara hati kami . kami mau dan ingin tidur nyenyak ketika hujan deras datang , tolong di dengarkan suara kami. tolong di jawab aspirasi kami, Sekali lagi kami hanya menanyakan kenapa kami belum mendapat sentuhan sampai hari ini .
Bukan Indomie 3 Bungkus
Bukan Beras 3 kilo
Bukan minyak 1 kilo
Bukan pula uang 100 ribu yang kami butuhkan . kami hanya butuh kepastian Kapan Aliran sungai Imbonagi akan di perbaiki. .?
Tunduk Tertindas Bangkit Melawan sebap diam adalah sebuah penghianatan.
Demikian, unggahan surat terbuka warga tersebut, unggahan inipun mendapat banyak komentar dan dukungan dari warganet, status Facebook ini juga banyak dibagikan para netizen.
Semoga Bupati Bolaang Mangondow dapat merespon keluhan warganya ya sahabat, kita tunggu tindak lanjut Ibu Bupati.
#Tim